Berita Investor
No Result
View All Result
  • Home
  • Ekonomi
  • Emiten
  • Regulator
Berita Investor
  • Home
  • Ekonomi
  • Emiten
  • Regulator
No Result
View All Result
Berita Investor
No Result
View All Result

Transaksi QRIS Bank Mandiri (BMRI) Melonjak 230% di Kuartal I 2024

by Tim Redaksi
6, May, 2024
in Emiten
0
Bank Mandiri (BMRI) Membahas Potensi Super Apps Livin Menjadi Bank Digital
Share on FacebookShare on TwitterShare on Whatsapp

BeritaInvestor.id – PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI) mencatat pencapaian gemilang dalam penggunaan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) pada kuartal I 2024. Jumlah transaksi QRIS Bank Mandiri tumbuh 230% secara tahunan (YoY) dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.

Hal ini menunjukkan meningkatnya adopsi pembayaran nontunai di masyarakat, khususnya melalui layanan QRIS di Livin’ by Mandiri. Selain lonjakan jumlah transaksi, nilai transaksi QRIS Bank Mandiri juga mengalami kenaikan sebesar Rp14 triliun, atau tumbuh 240% YoY dibandingkan tahun 2023.

Menurut Corporate Secretary Bank Mandiri, Teuku Ali Usman, pencapaian ini tidak lepas dari berbagai upaya edukasi dan promosi yang dilakukan perseroan. Bank Mandiri gencar melakukan edukasi program QRIS baik secara offline maupun online melalui berbagai platform media sosial.

Upaya Bank Mandiri ini sejalan dengan dorongan Bank Indonesia (BI) untuk memajukan sistem pembayaran digital di Indonesia. BI mencatat nominal transaksi digital banking mencapai Rp15.881,53 triliun pada kuartal I 2024, tumbuh 16,15% YoY.

Baca:

Direktur Operasi WEGE Dwi Purnomo Mundur: RUPS Akan Finalisasi

SMMA Laba Bersih Melejit 284% Meski Pendapatan Turun di Kuartal I 2025

Transaksi uang elektronik juga mengalami kenaikan 41,7% YoY menjadi Rp253,39 triliun. Sedangkan, nominal transaksi QRIS secara nasional tumbuh 175,44% YoY, dengan jumlah pengguna mencapai 48,12 juta dan jumlah merchant 31,61 juta.


Disclamer : keputusan pembelian / penjualan Saham sepenuhnya ada di tangan investor

Tags: Bank mandiriBMRI SahamBUMNLivin MandiriSuper Apps Livin
Previous Post

GoTo Segera Gelar Private Placement Rp 7,6 Triliun untuk Modal Kerja dan Pelunasan Utang

Next Post

Harga CPO Diprediksi Naik Pekan Ini Didukung Sentimen Stok Rendah

Next Post
Laba Astra Agro Lestari (ALII) Anjlok 39% di Tahun 2023

Harga CPO Diprediksi Naik Pekan Ini Didukung Sentimen Stok Rendah

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

  • Home
  • Tentang Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer

Hak Cipta © 2023 - Berita Investor

No Result
View All Result
  • Home
  • Ekonomi
  • Emiten
  • Regulator

Hak Cipta © 2023 - Berita Investor