Berita Investor
No Result
View All Result
  • Home
  • Ekonomi
  • Emiten
  • Regulator
Berita Investor
  • Home
  • Ekonomi
  • Emiten
  • Regulator
No Result
View All Result
Berita Investor
No Result
View All Result

PTRO Teken MoU dengan Hyundai Untuk Bisnis Pertambangan, Konstruksi, dan Alat Berat di Indonesia.

by Tim Redaksi
8, September, 2023
in Emiten
0
Komisaris PTRO Romo Nitiyudo Wachjo Serok Saham Rp 69 Miliar
Share on FacebookShare on TwitterShare on Whatsapp

BeritaInvestor.id – PT Petrosea Tbk (PTRO) telah menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan PT Hyundai Construction Equipment Asia, anak perusahaan dari HD Hyundai Construction Equipment Co. Ltd. Kesepakatan ini mencerminkan niat keduanya untuk menjalankan kemitraan strategis dalam menyediakan solusi inovatif bagi sektor pertambangan, konstruksi, dan alat berat di Indonesia.

Kemitraan ini meliputi beragam aspek usaha, termasuk re-manufacturing partnership, strategic machinery distributor partner, human resource development partner, dan berbagai potensi kolaborasi usaha lainnya. Menurut Romi Novan Indrawan, Presiden Direktur PT Petrosea Tbk, “Kami sangat percaya bahwa MoU ini akan menjadi awal dari kemitraan strategis yang berdampak positif bagi pertumbuhan kedua perusahaan di masa mendatang.”

Petrosea dan Hyundai Construction Equipment Asia akan terus berfokus pada faktor sosial dan penyediaan sumber daya serta energi berkelanjutan sebagai bagian dari komitmen mereka terhadap Environmental, Social, and Governance (ESG) sebagai bagian dari strategi keberlanjutan keduanya. Choi Cheol Gon, CEO HD Hyundai Construction Equipment Co. Ltd, menambahkan, “Setelah MoU ini, HD Hyundai berharap akan terus meningkatkan kerja sama dan kolaborasi dengan Petrosea di sektor distribusi yang lebih luas lainnya.”

Penandatanganan MoU ini dilakukan oleh Romi Novan Indrawan dan Ruddy Santoso dari PT Petrosea Tbk, bersama dengan Choi Cheol Gon dan Chae Heebum dari HD Hyundai Construction Equipment Co. Ltd serta PT Hyundai Construction Equipment Asia.

Baca:

Direktur Operasi WEGE Dwi Purnomo Mundur: RUPS Akan Finalisasi

SMMA Laba Bersih Melejit 284% Meski Pendapatan Turun di Kuartal I 2025

Petrosea adalah perusahaan sumber daya berkelanjutan dan multi-disiplin yang menyediakan berbagai layanan di sektor pertambangan, EPC, serta minyak & gas. Mereka juga memiliki Petrosea Rebuild Center (PRC) di Balikpapan, Kalimantan Timur, yang berfokus pada pemeliharaan dan perbaikan alat berat untuk mendukung proyek-proyek mereka.

Sementara itu, HD Hyundai telah menjelma sebagai salah satu produsen dan pemasok alat berat terpercaya di seluruh dunia, termasuk di Indonesia, dan tetap berada di puncak pasar sebagai penyedia solusi alat berat terdepan.

Disclamer : keputusan pembelian / penjualan Saham sepenuhnya ada di tangan investor

Tags: BeritaInvestor.idPTRO Kerjasama dengan Hyundai
Previous Post

LTLS Dapat Restu Pemegang Saham untuk Buyback Saham Senilai Rp100 Miliar

Next Post

Reli Harga Minyak Mentah Berakhir, Faktor Permintaan Jadi Perhatian

Next Post
Harga Minyak Kembali Menguat Berkat Penurunan Persediaan AS

Reli Harga Minyak Mentah Berakhir, Faktor Permintaan Jadi Perhatian

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

  • Home
  • Tentang Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer

Hak Cipta © 2023 - Berita Investor

No Result
View All Result
  • Home
  • Ekonomi
  • Emiten
  • Regulator

Hak Cipta © 2023 - Berita Investor