BeritaInvestor.id – PT Black Diamond Resources Tbk (COAL), perusahaan publik di sektor pertambangan batu bara, telah mencapai fase GoLive dalam mengoperasikan transformasi digital operasionalnya. Melalui kerjasama dengan SAP Indonesia dan PT Trimitra Sistem Solusindo (TMS) Consulting sebagai partner implementasi, COAL menerapkan solusi RISE with SAP S/4HANA Cloud melalui entitas anaknya, PT Dayak Membangun Pratama (DMP).
Go-Live Ceremony RISE with SAP S/4HANA Cloud Implementation diselenggarakan pada 18 Juli 2023 dan dihadiri oleh Direktur Utama BDR, Donny Janson Manua, seluruh Direktur BDR, Edward Manurung, Muhammad Noval Zindann, dan Yogi Adrian, serta Direktur DMP, Jeffry Tong. Acara ini juga dihadiri oleh Industry Account Executive SAP Indonesia, Lili Hartono, COO TMS Consulting, Dery Hananto, dan Project Manager TMS Consulting, Susi Haryani.
Dalam upaya menjawab tantangan bisnis secara operasional, BDR mengadopsi transformasi digital untuk meningkatkan efisiensi dalam proses operasional pertambangan. Selama ini, proses tersebut masih dilakukan secara manual dan belum terintegrasi antar divisi. Transformasi digital bersama SAP melalui TMS Consulting dilakukan untuk mencapai penyelenggaraan bisnis yang lebih akurat, efisien, dan terintegrasi.
[tv-chart symbol=”IDX:COAL” width=”420″ height=”240″ language=”en” interval=”D” timezone=”Asia/Bangkok” theme=”White” style=”1″ toolbar_bg=”#f1f3f6″ enable_publishing=”” hide_top_toolbar=”” withdateranges=”” hide_side_toolbar=”” allow_symbol_change=”” save_image=”” details=”” hotlist=”” calendar=”” stocktwits=”” headlines=”” hideideas=”” hideideasbutton=”” referral_id=””]
BDR memilih SAP sebagai sistem Enterprise Resource Planning (ERP) karena membutuhkan integrasi proses dan laporan dari masing-masing divisi. Dengan SAP, departemen yang membutuhkan data dapat mengaksesnya dalam bentuk yang mudah dipahami. TMS Consulting, sebagai partner implementasi, menciptakan berbagai report dan modul untuk memudahkan pencatatan unit produksi, pelaporan KPI, serta penentuan harga per pit.
Proses kolaborasi antara PT Black Diamond Resources Tbk dan TMS Consulting dimulai sejak Desember 2022, diikuti oleh Kick-off Ceremony pada Januari 2023, dan berjalan sesuai target timeline hingga mencapai tahap Go-Live di bulan Juli 2023.
Cakupan kolaborasi mencakup workshop fase blueprint untuk mengidentifikasi alur transaksi di BDR, user testing implementasi SAP, dan implementasi testing SAP ke end user dengan pendampingan dari konsultan. Data master dan transaksi juga telah berhasil dimigrasikan sebelum Go-Live.
Direktur Utama BDR, Donny Janson Manua menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang mendukung keberhasilan kerjasama ini hingga mencapai fase Go-Live. Dengan transformasi digital ini, BDR optimis dapat mencapai pertumbuhan yang optimal dan memberikan kontribusi positif bagi semua pemangku kepentingan perusahaan.
Andreas Diantoro, Direktur Utama SAP Indonesia, menyatakan bahwa dengan mengadopsi teknologi cloud, BDR meningkatkan efisiensi dalam proses operasional dan mempersiapkan bisnisnya untuk masa depan. Solusi RISE with SAP dari SAP Indonesia memungkinkan BDR untuk mencapai integrasi yang lancar di seluruh divisi dan memberikan akses instan ke data penting.
TMS Consulting terpilih menjadi mitra implementasi karena pengalaman mereka di sektor pertambangan serta memiliki paket solusi yang sesuai dengan kebutuhan operasional sektor pertambangan.
Chief Operating Officer TMS Consulting, Dery Hananto mengungkapkan kebanggaannya atas pencapaian BDR. Go-Live project ini menjadi titik awal perjalanan digital BDR dan merupakan momen yang menarik dan penuh transformasi.
Disclamer : keputusan pembelian /penjualan Saham sepenuhnya ada di tangan investor