BeritaInvestor.id – Pemerintah Indonesia akan segera meresmikan bank khusus untuk penyimpanan emas, yang adalah yang pertama di negara ini. Presiden Prabowo Subianto mengumumkan rencananya untuk meresmikan Bank Emas Indonesia pada 26 Februari 2025, dalam konferensi pers di Istana Merdeka Jakarta. “Kita akan bentuk bank emas, jadi selama ini kita tidak punya bank untuk emas kita, tidak ada di Indonesia,” ungkapnya. Pembentukan bank ini diperlukan karena banyak emas hasil tambang dalam negeri yang diekspor tanpa adanya penyimpanan yang tepat di dalam negeri. Presiden Prabowo menekankan, “Emas kita banyak ditambang dan mengalir ke luar negeri. Kita ingin sekarang punya bank khusus untuk emas di Indonesia. Insya-Allah kita akan resmikan tanggal 26 Februari, ini saya kira pertama kali ya di republik kita.” Dengan berdirinya Bank Emas Indonesia, pengelolaan emas diharapkan bisa lebih baik dan bermanfaat untuk ekonomi nasional. Saat ini, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) telah mengeluarkan Peraturan OJK (POJK) Nomor 17 Tahun 2024 sebagai dasar hukum bagi lembaga keuangan dalam bisnis emas. Menteri BUMN Erick Thohir juga mengharapkan partisipasi dari perusahaan seperti PT Bank Syariah Indonesia Tbk dan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk dalam operasional bank ini, meskipun proses perizinan masih dalam tahap koordinasi.
Disclaimer: Keputusan pembelian / penjualan saham sepenuhnya ada di tangan investor.